Pages

Dandie @2016. Powered by Blogger.

Tuesday, 20 December 2016

Apa itu HTML

Sejarah HTML
Pada tahun 1980 seorang ahli fisika, Tim Berners-Lee, dan juga seorang kontraktor di CERN (Organisasi Eropa untuk Riset Nuklir) mengusulkan dan menyusun ENQUIRE, sebuah sistem untuk ilmuwan CERN dalam membagi dokumen. Sembilan tahun kemudian, Berners-Lee mengusulkan adanya sistem markah (tanda) berbasis internet. Berners-Lee menspesifikasikan HTML dan menulis jaringan beserta perangkat lunaknya di akhir 1990. Pada tahun yang sama, Berners-Lee dan Robert Cailliau, insinyur sistem data CERN berkolaborasi dalam sebuah permintaan untuk pendanaan, namun tidak diterima secara resmi oleh CERN. Di catatan pribadinya sejak 1990 dia mendaftar "beberapa dari banyak daerah yang menggunakan hypertext" dan pertama-tama menempatkannya pada sebuah ensiklopedia.
Penjelasan pertama yang dibagi untuk umum dari HTML adalah sebuah dokumen yang disebut "Tanda HTML", pertama kali disebutkan di Internet oleh Tim Berners-Lee pada akhir 1991. Tanda ini menggambarkan 18 elemen awal mula, versi sederhana dari HTML. Kecuali untuk tag hyperlink, yang sangat dipengaruhi oleh SGMLguid, in-house Standard Generalized Markup Language (SGML) berbasis format dokumen di CERN. Sebelas elemen ini masih ada di HTML 4.
HTML adalah bahasa markah yang digunakan peramban untuk menafsirkan dan menulis teks, gambar dan bahan lainnya ke dalam halaman web secara visual maupun suara. Karakteristik dasar untuk setiap item dari markah HTML didefinisikan di dalam peramban, dan karakteristik ini dapat diubah atau ditingkatkan dengan menggunakan tambahan halaman web desainer CSS. Banyak elemen teks ditemukan di laporan teknis ISO pada tahun 1988 TR 9537 Teknik untuk menggunakan SGML, yang pada gilirannya meliputi fitur bahasa format teks awal seperti yang digunakan oleh komandan RUNOFF dikembangkan pada awal 1960-an untuk sistem operasi: perintah-perintah format ini berasal dari perintah yang digunakan oleh pengetik untuk memformat dokumen CTSS secara manual. Namun, konsep SGML dari markah umum didasarkan pada unsur-unsur daripada hanya efek cetak, dengan pemisahan struktur dan markah juga; HTML telah semakin bergerak ke arah ini dengan CSS.

Sunday, 17 July 2016

Pengertian Server, Fungsi dan Jenis-jenis server


Komputer Server adalah salah satu infrastruktur yang paling penting dalam organisasi manapun seperti kita contohkan Kaskus.com, salah satu forum  terbesar yang ada di Indonesia menangani load jutaan hit per hari atau ratusan ribu hit per detik. Kaskus.com diharuskan memiliki server yang cukup banyak. beban request akan didistribusikan ke server-sever tersebut.

Server adalah sebuah sistem komputer yang menyediakan jenis layanan tertentu dalam sebuah jaringan komputer. Server ini didukung dengan prosessor yang bersifat scalable dan RAM yang besar,dan juga dilengkapi dengan sistem operasi khusus, yang disebut sebagai sistem operasi jaringan.  Sebuah komputer yang didesign khusus baik dari segi hardware maupun dari segi software yang digunakan sebagai penyedia layanan untuk kebutuhan akan permintaan komputer client dalam sebuah jaringan, biasanya komputer server mempunyai tugas penting dalam jaringan komputer sebagai pengatur lalu lintas data serta penyedia resource untuk digunakan oleh komputer – komputer client.

Fungsi Komputer Server

  • Menyimpan database dan aplikasi yang dibutuhkan oleh komputer client
  • Menyediakan fitur keamanan berbasis server
  • Memberikan perlindungan firewall pada seluruh jaringan komputer
  • Menyediakan alamat IP Address untuk untuk perangkat yang terhubung jaringan.
Jenis Server
Komputer server sendiri sebenarnya ada beberapa jenis dan dibedakan berdasarkan fungsi dari server itu sendiri, dibawah ini merupakan beberapa macam jenis server yang banyak digunakan dalam sebuah jaringan komputer.
1) Mail Server
Software pada suatu server yang menjalankan servicenya sebagai email, umumnya yang biasa digunakan ialah qmail, exim, postfix dll. Port yang digunakan untuk Mail Server adalah 110 ( IMAP ) , 143 ( POP ) , 25 atau 587(SMTP), dll.  
2) WEB Server
r Software pada suatu server yang menjalankan servicenya sebagai protokol http, umumnya yang biasa digunakan ialah apache, httpd, IIS, tomcat, dll port yang digunakan umumnya 80
3) Database Server
Software pada suatu server menjalankan servicenya sebagai database, umumnya yang biasa digunakan ialah mysql, postgres, dll. port yang digunakan umumnya 3306
4) FTP Server
Software pada suatu server menjalankan servicenya sebagai file transfer protokol (FTP), umumnya yang biasa digunakan ialah FTPD , pure-ftp. port yang digunakan umumnya 21
5) Proxy Server
Dapat digunakan untuk memperkuat security pada sebuah jaringan.
6) Game Server
Server yang installasikan aplikasi game sebagai induk yg digunakan untuk pusat untuk menghubungkan antar pemain (client) dengan pemain yang lainnya. 
Semoga artikel ini membantu Anda mengenal Pengertian, Fungsi dan Jenis server. Sekian dan terima kasih

Wednesday, 23 March 2016

Cara menyambungkan mesin FotoCopy ke Laptop/PC

Saya mau sharing nih ke temen-temen. Saya membuka usaha fotocopy dan printing nih, setelah jalan begitu lama dengan printer, baru sadar bahwa Mesin Fotocopy yang berjenis IR5000/6000 dapat tersambung dengan laptop untuk dijadikan pengganti printer dan juga bisa mengirit cost dari modal kita.

Sebelum melakukan setting pada komputer dan mesin fotocopy pastikan bahwa komputer anda sudah memiliki kartu LAN (Loca Area Network). Berikut langkah-langkah menghubungkan komputer dengan mesin foto copy secara lengkap.

Monday, 7 March 2016

Jenis - jenis Virus Komputer dan Cara Mencegahnya

Jika pada artikel sebelumnya membahas tentang pengertian virus pada komputer, kali ini saya ingin berbagi informasi tentang jenis-jenis virus komputer dan cara mengatasinya. Hal yang akan dijabarkan yaitu mengenai lokasi virus, cara penyebaran dan cara memberikan proteksi pada sistem operasi kita. Berikut penjelasannya.
  • Trojan
Yaitu jenis virus yang dibuat dengan tujuan untuk mengendalikan dan mencuri data yang ada di dalam komputer. Pada hakikatnya trojan bukan merupakan virus, tetapi karena sifatnya yang dianggap cukup mengganggu, maka orang-

Virus Komputer

Virus komputer merupakan program komputer yang dapat menggandakan atau menyalin dirinya sendiri dan menyebar dengan cara menyisipkan salinan dirinya ke dalam program atau dokumen lain. Virus komputer dapat dianalogikan dengan virus biologis yang menyebar dengan cara menyisipkan dirinya sendiri ke sel makhluk hidup. Virus komputer dapat merusak (misalnya dengan merusak data pada dokumen), membuat pengguna komputer merasa terganggu, maupun tidak menimbulkan efek sama sekali.

Cara Kerja Komputer

Saat teknologi yang dipakai pada komputer digital sudah berganti secara dramatis sejak komputer pertama pada tahun 1940-an (lihat Sejarah perangkat keras menghitung untuk lebih banyak detail), komputer kebanyakan masih menggunakan arsitektur Von Neumann, yang diusulkan pada awal 1940-an oleh John von Neumann.
Arsitektur Von Neumann menggambarkan komputer dengan empat bagian utama: Unit Aritmatika dan Logis (ALU), unit kontrolmemori, dan alat masukan dan hasil (secara kolektif dinamakan I/O). Bagian ini dihubungkan oleh berkas kawat, "bus"

Mac OS

Mac OS adalah singkatan dari Macintosh Operating System. Mac OS adalah sistem operasi komputer yang dibuat oleh Apple Computer khusus untuk komputer Macintosh dan tidak kompatibel dengan PC berbasis IBM. Diperkenalkan pada tahun 1984, Mac OS sejak tahun 2002 telah memiliki kompatibilitas dengan arsitektur PowerPC maupun x86.
Mac OS X adalah versi terbaru dari sistem operasi Mac OS untuk komputer Macintosh. Sistem operasi ini pertama kali dikeluarkan pada tahun 2001. Karakter "X" adalah nomor Romawi yang berarti sepuluh, di mana versi ini adalah penerus dari sistem operasi yang digunakan sebelumnya seperti Mac OS 8Mac OS 9. Beberapa orang membacanya sebagai huruf "X" yang terdengar seperti "eks". Salah

About Me


Nama                         : Gigih Dandy Hastyanning Rahma, S.Kom
Alamat                       : Jl. Sei. Sembakung Kel. Mamburungan Kec. Tarakan Timur
                                     Provinsi Kalimantan Utara 77125
Email                         : gdhr12@gmail.com
No. Hp                       : 081250665744
Hoby                          : Naik Gunung, Nyanyi, Main Sepeda, Futsal, Balap Mobil, Main Motor,                                                Makan dan lain-lain
Pekerjaan                   : Pegawai Swata di PT. Nelayan Barokah

"Ilmu Komputer adalah sebuah seni didalam diri saya karena semua bisa dilakukan dengan komputer"

"Try not to become a man of success, but rather try to become a man of value"

Sunday, 6 March 2016

Linux

Linux
Linux (diucapkan ˈlɪnÉ™ks atau /ˈlɪnÊŠks/) adalah nama yang diberikan kepada sistem operasi komputer bertipe Unix. Linux merupakan salah satu contoh hasil pengembangan perangkat lunak bebas dan sumber terbuka utama. Seperti perangkat lunak bebas dan sumber terbuka lainnya pada umumnya, kode sumber Linux dapat dimodifikasi, digunakan dan didistribusikan kembali secara bebas oleh siapa saja.
Nama "Linux" berasal dari nama pembuatnya, yang diperkenalkan tahun 1991 oleh Linus Torvalds. Sistemnya, peralatan sistem danpustakanya umumnya berasal dari sistem operasi GNU, yang diumumkan tahun 1983 oleh Richard Stallman. Kontribusi GNU adalah dasar dari munculnya nama alternatif GNU/Linux.

Sejarah Microsoft windows

Pada tahun 1983, Microsoft mengumumkan pengembangan sebuah antarmuka grafis untuk sistem operasi buatannya, MS-DOS yang telah dibuat untuk sistem IBM PC dan kompatibelnya semenjak tahun 1981.

Friday, 4 March 2016

Pengertian Motherboard dan bagiannya

Kali ini saya akan membahas tentang motherboard dan bagian-bagian dari motherboard. Motherboard sendiri merupakan papan utama atau bagian utama dimana terdapat komponen-komponen serta chip controller yang bertugas mengatur lalu lintas data dalam system motherboard. Pada motherboard terdapat socket untuk processor, slot-slot yang digunakan untuk pemasangan komponen seperti VGA Card, Sound Card, Internal Modem dan lain-lain. Motherboard berfungsi sebagai pusat kendali yang mengatur kerja dari semua komponen yang terpasang dikesatuan motherboard.

Thursday, 3 March 2016

Pengertian Processor dan Fungsinya

Pengertian dan fungsi processor (prosesor) komputer. Processor / prosesor adalah salah satu komponen yang paling utama dari rangkaian komputer, tanpa alat satu ini kompi tidak akan jalan alias tidak akan berguna karena prosesor adalah otak komputer, untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pengertian dan fungsi processor komputer yuk kita simak penjelasan berikut.

Pengertian Processor (Prosesor)
Umumnya pengertian processor ataupun sering disebut otak komputer, secara jelasnya prosesor adalah sebuah IC yang mengontrol keseluruhan jalannya sebuah sistem komputer dan digunakan sebagai pusat atau otak dengan fungsi melakukan perhitungan dan menjalankan tugas. 

Definisi Sistem Informasi berdasarkan beberapa ahli dan contohnya

Banyak aktivitas manusia  yang berhubungan dengan sistem informasi. Tak hanya di negara-negara maju, di Indonesia pun sistem informasi telah banyak diterapkan dimana-mana, seperti di kantor, di pasar swalayan, di bandara, dan bahkan di rumah ketika pemakai bercengkerama dengan dunia internet. Entah disadari atau tidak, sistem informasi telah banyak membantu manusia dalam mencari dan mengerjakan dalam banyak hal.

Wednesday, 2 March 2016

Cara Merawat Komputer Dengan Benar

Cara Merawat Komputer Dengan Benar - Para pengguna Komputer/Laptop sudah seharusnya merawat komponen maupun software komputernya. Kenapa harus melakukan perawatan terhadap komputer? tentunya agar komputer kita menjadi awet dan performanya tetap kuat. Pada kesempatan kali ini saya akan mencoba berbagi tips komputer kepada anda mengenai cara merawat komputer dengan baik dan benar.

Pada dasarnya komputer hanya untuk dipergunakan untuk bekerja, namun komputer juga tidak semestinya harus dipakai secara terus-menerus. Ada kalanya komputer merasa tidak stabil dalam hal performa, maka dari itu komputer harus dilakukan perawatan rutin pada komponen-komponennya untuk menjaga komputer agar tetap awet dan bisa dipakai untuk bekerja. Berikut ini beberapa contoh untuk merawat komputer dengan benar :

Pengertian Sistem Operasi, Fungsi, Macam & Contohnya

Di tulisan yang lalu, sempat saya singgung jenis-jenis dari software yaitu Operating System (OS). Di tulisan kali ini saya akan membahas tentang OS (Operating System).

Operating System (OS)

OS adalah software yang pertama kali harus di instal ke komputer. Sedangkan fungsi dari OS, yaitu mengelola hardware dan sofware yang ada pada komputer. OS ini juga akan berfungsi sebagai perantara antara aplikasi dengan hardware. Jadi ketika kita memberikan perintah dari sebuah aplikasi kepada hardware, perintah tersebut akan disampaikan ke OS terlebih dahulu, baru kemudian oleh OS disampaikan ke hardware. Misalnya, kita memberikan perintah print dari aplikasi Microsoft Word. Perintah tersebut akan disampaikan ke OS dahulu, baru kemudian oleh OS disampaikan ke Printer. Contoh OS antara lain; DOS, Windows, Macintosh, Linux dll. Setiap masing-masing OS mempunyai kelebihan dan kekurangan, namun saat ini OS Windows masih paling banyak digunakan oleh masyarakat karena kemudahan dalam mengoperasikan dan perawatan.

Tuesday, 1 March 2016

Pengertian Software dan Jenis-jenis Software

Kemajuaan teknologi informasi dan komunikasi berkembang dengan sangat pesat hingga berbagai kemudahan diperoleh dari teknologi. Diantara teknologi tersebut yang hampir disetiap tempat kita temukan adalah komputer dan komputer tersebut merupakan suatu kesatuan yang tidak akan terpisahkan dari yang namanya software atau perangkat lunak. seiring perkembangan komputer maka software pun menjadi berkembang dengan pesat. Software (perangkat lunak) yang kita gunakan sekarang ini tidak serta merta muncul begitu saja melainkan melalui proses yang panjang dalam

Monday, 29 February 2016

Pengertian Hardware dan Jenis-jenisnya

Pengertian dari hardware atau dalam bahasa indonesia-nya disebut juga dengan nama “perangkat keras” adalah salah satu komponen dari sebuah komputer yang sifat alat nya bisa dilihat dan diraba secara langsung atau yang berbentuk nyata, yang berfungsi untuk mendukung proses komputerisasi.

Hardware dapat bekerja berdasarkan perintah yang telah ditentukan ada padanya, atau yang juga disebut dengan dengan istilah instruction set. Dengan adanya perintah yang dapat dimengerti oleh hardware tersebut, maka hardware tersebut dapat melakukan berbagai kegiatan yang telah ditentukan oleh pemberi perintah.

Definisi Teknik Informatika

Teknik informatika merupakan disiplin ilmu yang menginduk pada ilmu komputer, yang pada dasarnya merupakan kumpulan disiplin ilmu dan teknik yang secara khusus menangani masalah transformasi atau pengolahan fakta-fakta simbolik (data) dengan memanfaatkan seoptimal mungkin teknologi komputer. Transformasi itu berupa proses-proses logika dan sistematika untuk mendapatkan solusi dalam menyelesaikan berbagai masalah, sehingga dengan memilih program studi Teknik Informatika, kita menjadi terlatih berpikir secara logis dan sistematis untuk dapat dengan mudah menyesuaikan diri dengan pekerjaan apapun.

Jenis - Jenis Komputer

Jenis jenis komputer terdapat beberapa macam, untuk membedakannya dapat dibagi berdasarkan klasifikasi komputer. Secara umum klasifikasi komputer terbagi dalam 3 kategori yaitu :
1. Klasifikasi komputer berdasarkan Prinsip Operasional (Operasional principle).
2. Klasifikasi komputer berdasarkan Daya Pengolahan (Processing power).
3. Klasifikasi komputer berdasarkan Penggunaan Pribadi (Personal Computer).
Dari setiap klasifikasi atau pengelompokan memunculkan beberapa varian jenis jenis komputer. Untuk menggetahui varian/ jenis-jenis komputer tersebut kita bahas satu persatu.

Pengertian Komputer


Pengertian Komputer Menurut Para Ahli – Secara umum komputer adalah sekumpulan alat elektronik dimana satu dengan yang lainnya saling bekerja sama terkoordinasi dibawah kontrol program dengan kemampuan dapat menerima data atau input lalu mengolah data tersebut dengan menghasilkan informasi (output). Siapa tak kenal komputer saat ini, hampir semua aktivitas dikerjakan dengan menggunkan komputer. Namun tau kah kamu apa pengertian komputer yangg sebebarnya ? untuk mengetahuinya yuk kita simak pengertian komputer menurut para ahli.
 

Blogger news

Blogroll

About